Home Sport Fans AS Roma Tak Terima De Rossi Dipecat: Lakukan Boikot Saat Menjamu...

Fans AS Roma Tak Terima De Rossi Dipecat: Lakukan Boikot Saat Menjamu Udinese

Sebaliknya, ia tertarik menjajaki peluang dengan pelatih lain seperti Raffaele Palladino dan Francesco Modesto, bahkan mungkin mengangkat salah satu dari mereka sebagai direktur .

Sementara itu, mantan Direktur , , menilai pemecatan De Rossi disebabkan oleh beberapa karyawan klub yang memiliki delusi kekuasaan.

Sabatini menilai keputusan ini bukan hanya merugikan secara teknis, tetapi juga mengabaikan potensi besar tim yang sudah mulai berkembang di bawah De Rossi.

“Kenapa dia dipecat? Karena arogansi buta, hanya itu yang bisa saya pikirkan. Dan saya tidak merujuk pada pemilik klub,” kata Sabatini, dikutip dari Tuttomercatoweb.

“Ada karyawan yang menganggap diri mereka sebagai pemimpin dan terkontaminasi oleh virus , yaitu delusi kekuasaan, yang membuat mereka merasa berhak melakukan apa saja,” lanjutnya.

“Selain kerugian secara manusiawi, ini juga kerugian teknis, karena tim sudah mendekati model permainan yang dapat membawa hasil positif,” imbuhnya.

“Dalam laga melawan pada babak pertama, mereka hampir mencapai kesempurnaan taktik,” tuturnya.