RADAR PANGANDARAN.COM – Sepertiga spesies pohon di dunia dikabarkan terancam punah akibat maaraknya penggundulan hutan yang terjadi dalam beberapa dekade terakhir.
Menurut Laporan terbaru dari Konferensi Keanekaragaman Hayati PBB di Cali, Kolombia, lebih dari sepertiga spesies pohon di dunia terancam punah.
Laporan ini menyatakan perlunya komitmen internasional untuk menghentikan perusakan alam pada tahun 2030 mendatang dengan memperhatikan peran penting pohon dalam menjaga keseimbangan ekosistem.
Pohon diketahui berperan penting dalam siklus karbon, air, dan nutrisi, pembentukan tanah, serta pengaturan iklim.
Persatuan Internasional untuk Konservasi Alam (IUCN) juga menyebut penggundulan hutan untuk keperluan pertanian, eksploitasi kayu, spesies invasif, serta perubahan iklim akibat aktivitas manusia sebagai ancaman utama bagi spesies pohon.
Lebih dari 16.000 dari sekitar 47.000 spesies pohon yang terdata kini menghadapi risiko kepunahan, dilansir dari AFP .
Di antara pohon-pohon yang terancam adalah berangan kuda dari Eropa, mahoni dari Amerika Latin, dan beberapa jenis kayu putih.
Selain penggundulan hutan, Perubahan iklim turut memperburuk ancaman dengan naiknya permukaan air laut dan badai yang semakin kuat.
Page: 1 2
RADAR PANGANDARAN.COM – Para menteri Inggris berencana melarang penggunaan vape atau rokok elektrik mulai tahun…
RADAR PANGANDARAN.COM - Gelandang Yacine Adli tampaknya mulai melupakan AC Milan dan merasa nyaman di…
RADAR PANGANDARAN.COM - Ceramah Gus Baha dikenal dengan pesan-pesannya yang sederhana namun relevan dengan keseharian.…
RADARPANGANDARAN.COM— Hujan es di Tasikmalaya terjadi di Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya Jumat 1 November 2024.…
RADAR PANGANDARAN.COM - Legenda Inter Milan, Marco Materazzi, mempertanyakan keputusan juri Ballon d'Or yang menempatkan…
RADAR PANGANDARAN.COM - Kapten Inter Milan, Lautaro Martinez, mengikuti jejak pemain besar lainnya seperti Francesco…
This website uses cookies.