“Walaupun bentuknya mini, kaktus juga bisa berbunga bahkan ada juga yang berwarna-warni. Hal inilah yang menjadi daya tarik kaktus mini,” tambahnya.
Dalam merancang taman belakang rumah ini, Novi mengombinasikan jenis tanaman hias yang ia beli dengan beberapa perlengkapan lama yang ia chat ulang, seperti rak besi dan tangga kayu.
BACA JUGA: Akhirnya, Pratama Arhan dapat Menit Bermain Jelang Gabung Timnas Indonesia
Untuk mempercantik dekorasi taman minimalis tersebut, ia menambahkan aksesoris batu-batuan putih di tepian taman dan mengatur tanaman secara berjajar rapi.
Selain monstera dan kaktus, jenis-jenis tanaman hias lain yang dipilihnya termasuk pakis kelabang (Nephrolepis exaltata bostoniensis), Philodendron selloum yang daunnya mirip jari-jari manusia.
Dan tak ketinggalan tanaman bambu air dan Aglaonema Lipstik yang memiliki perpaduan warna hijau dan merah.
“Dua buah pohon bambu air aku letakkan menempel di dinding dan mengapit tanaman aglaonema atau sri rejeki. Aku gantungkan dua buah pot plastik dengan daun artificial dimana di tengahnya aku letakkan lampu dinding,” jelasnya.