RADARPANGANDARAN.COM — Cawagub Jabar Dr Ilham Habibie melakukan kunjungan ke PT Dirgantara Indonesia (PTDI) di Bandung, Jawa Barat, Sabtu 2 November 2024.
Dalam kunjungan dan napak tilas karya sang ayah, BJ Habibie, sang Presiden ke-3 RI, Ilham Habibie menyambangi pesawat N250, karya visioner mendiang BJ Habibie.
Pesawat N250 adalah tonggak penting dalam sejarah teknologi penerbangan nasional.
Dirancang dengan teknologi mutakhir pada masanya, pesawat N250 salah satu bukti nyata dari kemampuan bangsa Indonesia menciptakan produk dirgantara berstandar internasional.
Pesawat N250 dilengkapi dengan teknologi fly-by-wire, yang menjadikannya pesawat regional pertama di dunia yang mengadopsi sistem kendali canggih tersebut.
BACA JUGA: Generasi Muda Jabar Dapat Pesan Penting dari Cagub Ahmad Syaikhu tentang Kesuksesan Hidup
“Pesawat N250 adalah bukti nyata bahwa bangsa kita memiliki kemampuan dan sumber daya untuk menjadi pemain global di bidang teknologi tinggi,” ujar Ilham Habibie yang berpasangan dalam pasangan ASIH (Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie) pada Sabtu 2 November 2024.
Ilham Habibie juga menekankan pentingnya peran Jawa Barat, khususnya Bandung, sebagai starting point atau titik awal pengembangan teknologi nasional.
RADARPANGANDARAN.COM - Pagi hari di Malang punya banyak pilihan kuliner pagi Malang yang bisa kamu…
RADAR PANGANDARAN.COM - Gelandang AC Milan, Yunus Musah, mengaku tidak berani menyerang saat melawan Real…
RADAR PANGANDARAN.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengatakan bahwa "Ini akan menjadi malam yang…
RADAR PANGANDARAN.COM - Theo Hernandez mengatakan bahwa "Tidak Mudah Menang di Bernabeu" setelah AC Milan…
RADAR PANGANDARAN.COM - Pemain legendaris asal Belanda, Ruud Gullit, menjelaskan mengapa AC Milan tidak lagi…
RADAR PANGANDARAN.COM - Kematian sering dianggap sebagai topik yang menakutkan. Jika salah dipahami, mengingat kematian…
This website uses cookies.