Nasional

Cawagub Jabar Ilham Habibie Napak Tilas Karya Sang Ayah, BJ Habibie di PTDI Bandung

RADARPANGANDARAN.COMCawagub Jabar Dr Ilham Habibie melakukan kunjungan ke PT Dirgantara Indonesia (PTDI) di Bandung, Jawa Barat, Sabtu 2 November 2024.

Dalam kunjungan dan napak tilas karya sang ayah, BJ Habibie, sang Presiden ke-3 RI, Ilham Habibie menyambangi pesawat N250, karya visioner mendiang BJ Habibie.

Pesawat N250 adalah tonggak penting dalam sejarah teknologi penerbangan nasional.

Dirancang dengan teknologi mutakhir pada masanya, pesawat N250 salah satu bukti nyata dari kemampuan bangsa Indonesia menciptakan produk dirgantara berstandar internasional.

Pesawat N250 dilengkapi dengan teknologi fly-by-wire, yang menjadikannya pesawat regional pertama di dunia yang mengadopsi sistem kendali canggih tersebut.

BACA JUGA: Generasi Muda Jabar Dapat Pesan Penting dari Cagub Ahmad Syaikhu tentang Kesuksesan Hidup

“Pesawat N250 adalah bukti nyata bahwa bangsa kita memiliki kemampuan dan sumber daya untuk menjadi pemain global di bidang teknologi tinggi,” ujar Ilham Habibie yang berpasangan dalam pasangan ASIH (Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie) pada Sabtu 2 November 2024.

Ilham Habibie juga menekankan pentingnya peran Jawa Barat, khususnya Bandung, sebagai starting point atau titik awal pengembangan teknologi nasional.

Dengan potensi sumber daya manusia yang unggul dan infrastruktur yang terus berkembang, Jawa Barat dinilai memiliki posisi strategis untuk menjadi pusat kemajuan teknologi dan inovasi di Indonesia.

“Saya berharap Jawa Barat bisa menjadi pusat kemajuan teknologi yang dapat mendorong kemajuan bangsa,” ujarnya.

Page: 1 2

Usep Saeffulloh

Recent Posts

Gubernur Papua Barat Daya Klaim Warga Pulau Gag Dukung Tambang Nikel di Raja Ampat Dilanjutkan

RADARPANGANDARAN.COM – Raja Ampat kembali menjadi sorotan. Kali ini terkait aktivitas tambang nikel di Pulau…

1 bulan ago

Pangandaran Terapkan Jam Masuk Sekolah Pukul 06.30 Sesuai Surat Edaran Gubernur Jawa Barat?

RADARPANGANDARAN.COM – Kabupaten Pangandaran sudah mengubah jam masuk sekolah sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa…

1 bulan ago

BARU Statuta PSSI 2025: Askot dan Askab Kini Ditunjuk Asprov, Daerah Pegang Peran Lebih Besar

RADARPANGANDARAN.COM – Kongres Biasa PSSI 2025 menghasilkan sejumlah keputusan penting. Salah satunya adalah perubahan Statuta…

1 bulan ago

Terbaru Daftar Resmi Harga Suzuki Fronx Juni 2025: Tambahan Biaya untuk Warna Two Tone

RADARPANGANDARAN.COM – Menyambut antusiasme masyarakat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi mengumumkan harga Suzuki Fronx.…

1 bulan ago

Berikut Spesifikasi iQOO Z10 Terbaru, iQOO Neo 10 yang Bawa Dual Chipset, Baterai Monster 7300 mAh

RADARPANGANDARAN.COM – Dunia digital bergerak cepat. Di tengah mobilitas tinggi, smartphone yang tangguh dan hemat…

1 bulan ago

Kemenag Buka Pendaftaran Nikah Massal untuk 100 Pasangan, Cek Jadwal dan Persyaratannya

RADARPANGANDARAN.COM – Kementerian Agama kembali menghadirkan program nikah massal. Acara ini digelar untuk menyambut Tahun…

1 bulan ago

This website uses cookies.