TASIKMALAYA, RADARPANGANGANDARAN.COM – Santri dan santriwati Pondok Pesantren Nurul Huda II turut berpartisipasi pada peringatan Hari Santri Nasional (HSN) 2024 di Lapangan Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa 22 Oktober 2024.
Bahkan, salah satu santri dari Pondok Pesantren Nurul Huda II bernama Fauzi ditugaskan menjadi pemimpin upacara HSN 2024 tingkat Kecamatan Karangnunggal.
Momen menjadi pemimpin upacara pada Hari Santri Nasional 2024 itu memberikan kesan manis bagi Fauzi.
Dia menyebut hal itu sebagai pengalaman yang berharga bagi dirinya. Fauzi bersyukur upacara peringatan Hari Santri Nasional di Kecamatan Karangnunggal berjalan lancar.
“Pertama, Alhamdulillah saya diberikan kepercayaan. Kedua, hal ini menjadi pengalaman dan yang ketiga saya senang pelaksanaan upacara berjalan lancar,” ujarnya kepada Radarpangandaran.com.
Di sisi lain, dia menyampaikan kebanggaannya menjadi seorang santri. Menurutnya, santri juga keren karena bisa melakukan banyak hal.
Karena itu, dia mengajak kepada warga Karangnunggal terkhusus siswa-siswi untuk menuntut ilmu di pondok pesantren.
“Kepada orang-orang di luar, anak sekolahan, yuk mondok bersama kami. Karena jadi santri itu keren, santri itu bisa segala hal,” kata Fauzi.
RADARPANGANDARAN.COM - Baru buka saja, rumah makan Padang di Depok ini sudah bikin heboh. Tempat…
RADARPANGANDARAN.COM - Saat Anda mencari kuliner unik di Balikpapan, salah satu Rekomendasi Kuliner Balikpapan yang…
RADARPANGANDARAN.COM - Siapa yang tak kenal dengan camilan sederhana tapi menggoda ini? Udang bakwan 5…
RADARPANGANDARAN.COM - Ada kabar seru buat kamu pecinta pedas dan kuliner murah meriah. Di Pasar…
RADARPANGANDARAN.COM - Belakangan ini, Bolu Susu Lembang jadi pembicaraan banyak orang. Tak hanya karena rasanya…
RADARPANGANDARAN.COM - Cirawang Simisdaseum, nama yang belakangan ini banyak dibicarakan di Cianjur, kini telah hadir…
This website uses cookies.