Home Nasional Driver Ojol Berdemonstrasi Membawa 2 Tuntutan, Ini Komentar Operator dan Netizen

Driver Ojol Berdemonstrasi Membawa 2 Tuntutan, Ini Komentar Operator dan Netizen

Ilustrasi. Driver ojol atau ojek online se-Jabodetabek berdemonstrasi membawa 2 tuntutan, Kamis 29 Agustus 2024.
Ilustrasi. Driver ojol atau ojek online se-Jabodetabek berdemonstrasi membawa 2 tuntutan, Kamis 29 Agustus 2024. Foto: Instagram/@dramaojol

RADARPANGANDARAN.COM— Hari ini, Kamis 29 Agustus 2024, kurir dan driver berdemonstrasi membawa 2 tuntutan.

Driver atau ojek online se-Jabodetabek berdemonstrasi dan gaungkan gerakan ‘matikan ‘.

Soal alasan driver ke jalan untuk demonstrasi diungkapkan Ketua Umum Asosiasi Pengemudi Ojek Daring Garda Indonesia, Igun Wicaksono, seperti dikutip dari disway.id.

Menurut Igun Wicaksono, alasan driver berdemonstrasi yaitu untuk membawa dua poin tuntutan utama.

BACA JUGA: 6 Gaya Jabat Tangan yang Mencerminkan Karakter Seseorang

1. Tarif

Menurutnya, mayoritas driver ojol protes soal potongan yang dibebankan kepada mereka.

Potongan tersebut mencapai 20-30 persen.

Dengan demikian, kerugian dibebankan kepada mitra driver karena adanya potongan , plus penumpang yang ikut kena tanggungan kenaikan tarif.

2. Pemerintah

BACA JUGA: Pamit, H Budi Budiman Mundur dari PPP yang Sudah 20 Tahun Diperjuangkannya, Fokus Menangkan Ivan-Dede

Tuntutan lainnya yaitu driver ojol mendesak pemerintah memberikan pelegalan terhadap driver ojek online.

Driver ojol menuntut driver ojek online dimasukkan ke dalam undang-undang.