Manfaat ini terdiri dari beberapa komponen:
Biaya Pelatihan: Peserta akan mendapatkan biaya pelatihan sebesar Rp3,5 juta yang dapat digunakan untuk mengikuti berbagai kursus atau pelatihan online yang tersedia di platform mitra Prakerja.
Insentif Pasca Pelatihan: Setelah menyelesaikan pelatihan, peserta juga akan mendapatkan insentif sebesar Rp700 ribu.
Insentif ini bertujuan untuk memberikan dorongan finansial tambahan kepada peserta agar lebih bersemangat dalam mengikuti pelatihan.
Informasi Tambahan dan Tanggal Penting
Prakerja gelombang 71 dperkirakan akan dibuka pada Jumat, 26 Juli 2024 pukul 12.00 WIB.
Namun, untuk informasi resmi dan tanggal pasti pembukaan, pastikan untuk mengikuti akun Instagram resmi Prakerja di @prakerja.go.id.
Melalui akun tersebut, informasi terkait jadwal pendaftaran dan pengumuman hasil seleksi akan disampaikan.
Program ini memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk meningkatkan keterampilan dan mendapatkan manfaat finansial.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memanfaatkan program ini untuk perkembangan karier dan keterampilan Anda.