RADAR PANGANDARAN.COM – Penyerang Napoli, Romelu Lukaku, terancam absen melawan AS Roma pada Senin, 25 November, karena mengalami cedera lutut saat memperkuat timnas Belgia.
Pelatih Belgia, Domenico Tedesco, memastikan bahwa Lukaku tidak akan tampil pada pertandingan berikutnya melawan Israel.
Ia menjelaskan bahwa Lukaku membutuhkan waktu pemulihan selama empat hingga lima hari ke depan.
“Dia memiliki masalah pada lututnya, dia membutuhkan suntikan,” kata Tedesco, dikutip dari Calciomercato.
“Kami sudah sepakat bahwa dia hanya akan bermain satu pertandingan. Namun, dia merasakan masalah setelah melawan Italia. Romelu tidak akan bisa berlatih atau bermain selama empat atau lima hari,” lanjutnya.
Menurut pernyataan resmi dari Federasi Sepak Bola Belgia, Lukaku akan meninggalkan timnas bersama beberapa pemain lain, seperti Onana, De Cuyper, Lavia, dan Theate.
“Mereka tidak dalam kondisi baik dan telah meninggalkan tim,” bunyi pernyataan Federasi Sepak Bola Belgia.
Lukaku sendiri akan kembali ke Castel Volturno, di mana ia akan menjalani evaluasi oleh tim medis Napoli menjelang pertandingan melawan Roma.
Page: 1 2
RADAR PANGANDARAN.COM - Pembaruan dan harga Honda Vario 160 2025 berdasarkan info terbaru. Tahun 2025…
RADAR PANGANDARAN.COM - Strategi yang bisa dilakukan Honda agar PCX 2025 bisa saingi Yamaha NMAX…
RADAR PANGANDARAN.COM – Bek sayap Inter Milan, Federico Dimarco mengungkapkan kebingungannya atas performa Italia yang…
RADAR PANGANDARAN.COM – Penjaga gawang Mike Maignan menyebut kemenangan Prancis atas Italia di San Siro…
RADAR PANGANDARAN.COM – Pelatih AS Roma, Claudio Ranieri siapkan Paulo Dybala untuk menjadi starter dalam…
RADAR PANGANDARAN.COM – Didier Deschamps menjelaskan alasan tidak memainkan Theo Hernandez saat Prancis mengalahkan Italia…
This website uses cookies.