RADAR PANGANDARAN.COM – Menjelang bergulirnya musim baru Serie A pada 17 Agustus mendatang, Beppe Bergomi mengulas peluang AC Milan dan Juventus untuk bersaing dengan Inter Milan musim ini.
Bergomi mengakui bahwa Milan memiliki potensi kuat dan ia menempatkan mereka di posisi terdepan untuk meraih scudetto bersama Inter Milan.
Ia juga percaya Juventus akan memulai musim dengan baik karena semua pihak nampaknya mendukung perubahan yang dibawa oleh Thiago Motta.
“Milan, yang finis kedua dan melakukan pembelian bagus, saya tempatkan di barisan depan bersama Inter,” kata Bergomi dikutip dari Tuttomercato.
“Menurut saya, Juventus juga bisa memulai dengan baik. Meskipun menghadapi kesulitan musim lalu, mereka tetap mencapai hasil,” lanjutnya.
“Keuntungan Juventus adalah keselarasan antara manajemen, pelatih, dan lingkungan,” sambungnya.
“Meskipun strategi pasar mereka mungkin menghambat sedikit, mereka telah membuat keputusan bersama dan semua pihak mendukung perubahan yang dibawa oleh Thiago Motta,” paparnya.
Terakhir, Bergomi mengakui penasaran dengan performa AS Roma karena ia merasa tim ini punya potensi yang menjanjikan jika pelatih De Rossi bisa menyatukan semua pemain.
Page: 1 2
RADARPANGANDARAN.COM — Minggu depan Persib akan menghadapi Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pada…
RADARPANGANDARAN.COM — Kampus Unpar di Kota Bandung mendapatkan ancaman melalui surat. Isi surat kaleng tersebut…
RADAR PANGANDARAN.COM - Kabar tentang Honda PCX 2025 yang akan rilis di Indonesia lebih bertenaga…
RADAR PANGANDARAN.COM - Kabar tentang Honda PCX 2025 yang diklaim akan lebih tangguh dan lebih…
RADARPANGANDARAN.COM - Jika Anda hanya punya waktu sehari untuk berkeliling di Jogja, Anda tetap bisa…
RADARPANGANDARAN.COM - Festival kuliner kembali menyapa warga Jakarta Timur dengan tema Asian Food Festival di…
This website uses cookies.