Sport

Claudio Ranieri Minta Jangan Pernah Membandingkan Batistuta dengan Haaland

RADAR PANGANDARAN.COM – Claudio Ranieri menegaskan bahwa Gabriel Batistuta tidak bisa dibandingkan dengan Erling Haaland, meskipun keduanya adalah penyerang besar di eranya masing-masing.

Sebagai salah satu pelatih paling berpengalaman di Serie A, Ranieri baru-baru ini mengomentari perbandingan antara Dusan Vlahovic dan Gabriel Batistuta.

Menurutnya, meskipun Vlahovic adalah penyerang yang sangat berbakat dan kuat, penting untuk tidak membandingkan pemain dari era yang berbeda.

Ranieri menjelaskan bahwa wajar bagi seorang penyerang mengalami kesulitan mencetak gol di beberapa pertandingan, dan Vlahovic tidak terkecuali.

Namun, ia juga menekankan bahwa Batistuta adalah sosok nomor sembilan yang unik, bahkan tidak bisa dibandingkan dengan Erling Haaland, yang saat ini dikenal sebagai salah satu pencetak gol terbanyak di Manchester City.

“Dusan adalah penyerang tengah yang sangat kuat, saya sangat menyukainya. Saya masih bertanya-tanya bagaimana orang bisa meragukannya hanya karena dia tidak mencetak gol dalam tiga pertandingan,” ujar Ranieri kepada La Gazzetta dello Sport.

“Semua penyerang mengalami masa di mana mereka kesulitan mencetak gol. Setelah itu, mereka bangkit dan tidak berhenti lagi, seperti Vlahovic,” tambahnya.

“Tapi kita tidak boleh membandingkan pemain dari era yang berbeda,” ungkap Ranieri.

“Batistuta adalah nomor sembilan yang unik. Bahkan Haaland tidak bisa saya bandingkan dengan Batistuta. Dan kita berbicara tentang pencetak gol di Manchester City-nya Guardiola yang mencetak banyak gol,” pungkasnya.

Page: 1 2

Ahmad Faisal

Share
Published by
Ahmad Faisal

Recent Posts

7 Resep Minuman Sehat untuk Jaga Imun Tubuh di Musim Hujan

RADARPANGANDARAN.COM - Resep minuman sehat dengan bahan alami menjadi pilihan tepat untuk menjaga daya tahan…

2 jam ago

Rekomendasi Vitamin C untuk Ibu Hamil dan Menyusui yang Aman

RADARPANGANDARAN.COM - Rekomendasi vitamin C untuk ibu hamil dan menyusui sangat penting karena nutrisi ini…

3 jam ago

Sumber Vitamin C Alami dari Buah dan Sayuran untuk Tubuh Sehat

RADARPANGANDARAN.COM - Sumber vitamin C alami dapat dengan mudah ditemukan dalam berbagai buah dan sayuran…

4 jam ago

Manfaat Minum Air Hangat di Pagi Hari Untuk Kesehatan Tubuh

RADARPANGANDARAN.COM - Manfaat minum air hangat di pagi hari sudah lama dikenal sebagai kebiasaan sehat…

4 jam ago

Cara Mengatasi Mata Bengkak Secara Alami dan Efektif

RADARPANGANDARAN.COM - Cara mengatasi mata bengkak menjadi informasi penting karena masalah ini bisa mengganggu penampilan…

5 jam ago

Benarkah Kopi Hitam Merusak Lambung? Ini Faktanya!

RADARPANGANDARAN.COM- Kopi hitam menjadi salah satu minuman favorit jutaan orang di seluruh dunia, tapi ada…

5 jam ago

This website uses cookies.