RADAR PANGANDARAN.COM – AC Milan akan mendapatkan 50 persen hasil penjualannya di masa depan dalam detail kontrak Daniel Maldini ke Monza.
Dinasti Maldini di AC Milan dipastikan berakhir setelah anak Paolo Maldini, Daniel, mencapai kesepakatan transfer permanen dengan Monza.
Daniel Maldini telah menandatangani kontrak selama dua tahun hingga 30 Juni 2026, dengan opsi perpanjangan otomatis selama satu tahun tambahan.
Musim lalu, Daniel sudah bermain untuk Monza dan Milan juga mendukungnya pergi walaupun masih memiliki kontrak hingga 2025.
Berikut pernyataan resmi dari AC Milan: “Kami telah secara definitif melepaskan Daniel Maldini ke AC Monza. Kami berterima kasih kepada Daniel atas dedikasinya dan profesionalisme yang selalu ditunjukkannya, serta mengucapkan yang terbaik untuk masa depannya secara pribadi dan profesional.”
Monza juga merilis pernyataan dengan mengatakan: “Daniel Maldini kembali menjadi pemain Monza. Penyerang ini telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2026, dengan opsi perpanjangan otomatis.”
“Musim lalu, Daniel tampil gemilang bersama tim, mencetak 4 gol dalam 11 pertandingan Serie A, termasuk gol-gol penting dalam kemenangan melawan Salernitana, Genoa, dan Cagliari,” lanjutnya.
Page: 1 2
RADAR PANGANDARAN.COM - Pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti, memberikan dukungan terhadap penunjukan Claudio Ranieri sebagai…
RADAR PANGANDARAN.COM - Penyerang AC Milan, Rafael Leao, menyatakan bahwa ia tidak memiliki masalah dengan…
RADARPANGANDARAN.COM - Kota Tangerang dikenal sebagai salah satu surga kuliner di Indonesia. Salah satu menu…
RADAR PANGANDARAN.COM - Lautaro Martinez terlibat perdebatan dengan seorang penggemar Inter Milan di Instagram terkait…
RADAR PANGANDARAN.COM - Surat kabar Italia, La Gazzetta dello Sport, memprediksi Paulo Dybala akan hengkang…
RADAR PANGANDARAN.COM - Mantan Presiden Giallorossi, Rosella Sensi, meminta pemilik AS Roma untuk tidak membebani…
This website uses cookies.