8 klub tersebut harus berjuang untuk menemukan pembeli hak siar TV agar tetap beroperasi secara berkelanjutan selama musim depan.
Sedangkan beberapa klub kaya seperti PSG, Lyon, Marseille, Nice, Strasbourg, dan Rennes tidak terpengaruh karena memiliki aset multi-miliar dolar.
Keengganan sponsor dari hak siar TV terjadi karena Liga Perancis kehilangan pesonanya usai kepergian Kylian Mbappé ke Real Madrid menyusul Messi dan Neymar.
Mbappé adalah pemain bintang ketiga yang meninggalkan Ligue 1 dalam setahun terakhir dan situasi ini semakin memperumit keadaan.
Pihak Liga dikabarkan sedang mempertimbangkan solusi jaringan yang diproduksi sendiri, serta kerja sama dengan BeInSports atau WarnerBros.
Namun, hasilnya belum bisa dipastikan dan semuanya masih dalam proses penyelesaian.