RADAR PANGANDARAN.COM – Simone Inzaghi merasa tak puas atas hasil imbang melawan Napoli di Giuseppe Meazza dengan menyatakan, “Jika ada tim yang seharusnya menang, itu adalah Inter Milan.”
Inter membuang kesempatan untuk menguasai puncak klasemen setelah kegagalan eksekusi penalti Hakan Calhanoglu pada menit ke-74 saat kedudukan masih sama kuat 1-1.
Hasil imbang ini menempatkan Nerazzurri di posisi keempat klasemen, meskipun hanya berjarak satu poin dari Napoli.
Dalam wawancara dengan DAZN setelah pertandingan, Inzaghi mengungkapkan bahwa Inter seharusnya memenangkan pertandingan karena mereka tampil sangat dominan di babak kedua.
Dia menyebutkan bahwa peluang timnya untuk mencetak gol sempat digagalkan oleh tiang gawang sebanyak dua kali dan juga oleh kegagalan penalti yang dieksekusi oleh Calhanoglu.
“Jika ada tim yang seharusnya menang, itu adalah Inter. Di babak kedua, tidak ada pertandingan,” kata Inzaghi, dikutip dari Tuttomercatoweb.
“Kami harus tampil lebih baik dalam situasi bola mati di babak pertama. Napoli adalah tim yang sangat kuat, dan saya memberikan pujian kepada para pemain,” lanjutnya.