Sport

Lorenzo Torriani: Permata Baru AC Milan yang Hampir Bermain untuk Inter Milan

RADAR PANGANDARAN.COM – Lorenzo Torriani merupakan permata baru AC Milan di bawah mistar yang hampir bermain untuk Inter Milan di awal kariernya.

Pemain berusia 19 tahun asal Italia ini menjadi salah satu bintang muda Milan yang tampil sangat baik saat mengikuti tur pramusim di AS.

Torriani tumbuh di akademi Milan, meniti karier hingga tim Primavera, dan saat ini memiliki nilai pasar sekitar €10 ribu.

Ia pertama kali mengikuti latihan musim panas bersama tim senior pada tahun 2022 dan bahkan sudah dipanggil untuk bermain di Serie A ketika AC Milan menghadapi Genoa pada 4 Mei lalu.

Dalam laga tersebut, ia berhasil memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, meskipun dia menyadari masih banyak hal yang perlu diperbaiki.

Meskipun lahir di wilayah Milan, Torriani hampir saja bermain untuk Inter Milan, menurut penuturan ayahnya, Massimo, yang awalnya terpikat oleh tawaran menarik dari Nerazzurri.

Namun, pilihannya bergabung dengan Rossoneri tampaknya sudah benar karena dalam beberapa bulan terakhir, Lorenzo telah naik dari posisi ketiga penjaga gawang di tim Primavera menjadi penjaga gawang kedua di tim utama berkat kepercayaan dari pelatih Fonseca.

Keberanian Fonseca memainkan Torriani juga mendapatkan pujian dari Carlo Ancelotti setelah pertandingan persahabatan melawan Real Madrid.

Menariknya, sejak Torriani menunjukkan performa luar biasa dalam tur pramusim di Amerika, Milan tampaknya tidak lagi mencari kiper cadangan untuk Mike Maignan.

Negosiasi dengan Scuffet mengalami kebuntuan karena harga pinjaman yang dianggap terlalu tinggi oleh Moncada dan Furlani.

Page: 1 2

Ahmad Faisal

Share
Published by
Ahmad Faisal

Recent Posts

Gubernur Papua Barat Daya Klaim Warga Pulau Gag Dukung Tambang Nikel di Raja Ampat Dilanjutkan

RADARPANGANDARAN.COM – Raja Ampat kembali menjadi sorotan. Kali ini terkait aktivitas tambang nikel di Pulau…

1 bulan ago

Pangandaran Terapkan Jam Masuk Sekolah Pukul 06.30 Sesuai Surat Edaran Gubernur Jawa Barat?

RADARPANGANDARAN.COM – Kabupaten Pangandaran sudah mengubah jam masuk sekolah sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa…

1 bulan ago

BARU Statuta PSSI 2025: Askot dan Askab Kini Ditunjuk Asprov, Daerah Pegang Peran Lebih Besar

RADARPANGANDARAN.COM – Kongres Biasa PSSI 2025 menghasilkan sejumlah keputusan penting. Salah satunya adalah perubahan Statuta…

1 bulan ago

Terbaru Daftar Resmi Harga Suzuki Fronx Juni 2025: Tambahan Biaya untuk Warna Two Tone

RADARPANGANDARAN.COM – Menyambut antusiasme masyarakat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi mengumumkan harga Suzuki Fronx.…

1 bulan ago

Berikut Spesifikasi iQOO Z10 Terbaru, iQOO Neo 10 yang Bawa Dual Chipset, Baterai Monster 7300 mAh

RADARPANGANDARAN.COM – Dunia digital bergerak cepat. Di tengah mobilitas tinggi, smartphone yang tangguh dan hemat…

1 bulan ago

Kemenag Buka Pendaftaran Nikah Massal untuk 100 Pasangan, Cek Jadwal dan Persyaratannya

RADARPANGANDARAN.COM – Kementerian Agama kembali menghadirkan program nikah massal. Acara ini digelar untuk menyambut Tahun…

1 bulan ago

This website uses cookies.