Sport

Spanyol Vs Jerman: Pedri Sebut Antonio Rudiger Bek Tangguh yang Suka Mencubit

RADAR PANGANDARAN.COM – Pedri menganggap Antonio Rudiger sebagai bek tangguh yang suka mencubit menjelang laga babak perempat final Euro 2024 antara Spanyol vs Jerman, Jumat 5 Juli pukul 23.00 WIB.

Saat menjadi bintang tamu di Radio Marca, gelandang Spanyol Pedri mengulas tentang Antonio Rudiger, yang sering menjadi lawannya dalam El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid.

Dia menggambarkan Rudiger sebagai bek yang kuat dan sangat baik, namun kebiasaannya mencubit di lapangan dianggapnya sebagai perilaku yang kurang menghormati dan mengganggu.

“Dia adalah bek yang kuat dan bek tengah yang sangat baik, tapi saya tidak takut padanya,” kata Pedri dikutip dari Calciomercato. “Perilaku mencubitnya kurang menghormati saya karena itu menyakitkan dan mengganggu,” lanjutnya.

“Bahkan, Rudiger sering mengintimidasi lawannya dengan cengkeraman enerjik di dada menggunakan jarinya,” sindirnya.

Pedri juga menjelaskan bahwa ia memiliki hubungan yang sangat baik dengan Dani Olmo dan mengungkapkan kekagumannya terhadap Toni Kroos, yang menurutnya adalah seorang legenda.

“Apakah saya atau Dani Olmo yang akan bermain? Segalanya berjalan baik, dia dan saya memiliki hubungan yang sangat baik dan siapa pun yang bermain akan memberikan yang terbaik,” ujarnya.

“Tentang Kroos? Kami akan mencoba menjadikan ini pertandingan terakhirnya, saya sangat mengaguminya karena dia adalah seorang legenda dengan banyak kontribusi dalam sepak bola,” tambahnya.

Terakhir, Pedri membahas kritik yang sering dialamatkan kepada pemain saat mereka tidak berada pada level terbaiknya, dan dia merasa paling terpukul oleh dampak negatif yang dirasakan oleh keluarganya.

Page: 1 2

Ahmad Faisal

Share
Published by
Ahmad Faisal

Recent Posts

Mantan Kapolresta Tasikmalaya Sandang Bintang Dua, Ini Nama-Nama Personel Polri yang Naik Pangkat

RADARPANGANDARAN.COM – Mantan Kapolresta Tasikmalaya resmi sandang bintang dua mulai 23 Mei 2025. Siapa mantan…

55 years ago

49 Personel Polri Naik Pangkat Brigjen, Irjen dan Komjen, Dua Mantan Kapolda Jadi Bintang Tiga

RADARPANGANDARAN.COM – Sebanyak 49 personel Polri naik pangkat. Mereka mendapatkan kenaikan ke jenjang Brigadir Jenderal…

55 years ago

Berkat KUR BRI, Pengusaha Wanita Ini Sukses Sulap Daun Kelor Jadi Produk Unggulan

RADARPANGANDARAN.COM – Siti Fatimah. Seorang ibu rumah tangga asal Desa Hargobinangun. Kabupaten Sleman. Provinsi Daerah…

55 years ago

Cara Pinjam Saldo DANA Langsung Cair Tanpa Paylater atau Cicilan, Bisa Sampai 20 Juta

RADARPANGANDARAN.COM - Di tengah tekanan ekonomi dan kebutuhan mendesak, tidak sedikit orang mencari cara pinjam…

55 years ago

Realme Neo 7 Turbo Baterai Jumbo 7200mAh dan Performa Gaming Terbaik untuk Pengguna Aktif

RADARPANGANDARAN.COM - Realme kembali mengejutkan pasar smartphone dengan menghadirkan perangkat barunya, Realme Neo 7 Turbo,…

55 years ago

Transformasi Desa Wisata di Lereng Merapi, Kisah Sukses Pengembangan Ekonomi Melalui BUMDesa dan Smart Village

RADARPANGANDARAN.COM - Desa Hargobinangun menjadi bukti nyata bahwa desa wisata berbasis komunitas mampu menggerakkan ekonomi…

55 years ago

This website uses cookies.