Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga bicara soal penambahan pemain naturalisasi untuk Timnas Indonesia. Foto: arya sinulingga
JAKARTA, RADARPANGANDARAN.COM – Lagi ramai di media sosial, Timnas Indonesia akan menambah pemain naturalisasi. Apakah informasi ini benar? Mari simak penjelasan dari anggota Exco PSSI Arya Sinulingga.
Arya Sinulingga mengungkapkan Timnas Indonesia membutuhkan 150 orang pemain dari level U15 hingga senior.
Dia menyampaikan naturalisasi menjadi hal yang tak bisa dihindari lantaran pemain lokal yang ada tak bisa memenuhi 150 itu.
“Kita sudah cari nih, pemain lokal kita nggak bisa memenuhi 150 ini. Apalagi, levelnya sudah level tinggi sekarang dalam pertandingan yang kita lakukan,” kata Arya di akun Instagram resminya, Jumat 29 September 2024.
Baca Juga:Persib Bawa Pulang 1 Poin dari Markas Madura United, Ini Momen Penting yang Terjadi
Lebih lanjut, dia menyampaikan pihaknya akan mencari diaspora berdarah Indonesia untuk disiapkan membela Timnas.
Arya menyebut FIFA mengizinkan langkah tersebut yang terpenting ada darah Indonesia.
“FIFA memberikan kesempatan, silahkan asal dia berdarah Indonesia,” tuturnya.
Dia memastikan pihaknya akan terus mencari pemain diaspora berdarah Indonesia untuk memenuhi 150 pemain Timnas Indonesia.
Baca Juga:Timnas Indonesia U20 Hanya Butuh Imbang Lawan Yaman, Indra Optimis Lolos Piala Asia U20 2025
“Ya kita cari, orang-orang diaspora yang punya darah Indonesia. Contohnya Mees Hilgers nih, dia bapaknya Belanda, ibunya Manado,” sebut Arya.
Arya Sinulingga berharap tak ada lagi yang memperdebatkan soal pemain naturalisasi yang membela Timnas Indonesia.
Page: 1 2
RADARPANGANDARAN.COM – Raja Ampat kembali menjadi sorotan. Kali ini terkait aktivitas tambang nikel di Pulau…
RADARPANGANDARAN.COM – Kabupaten Pangandaran sudah mengubah jam masuk sekolah sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa…
RADARPANGANDARAN.COM – Kongres Biasa PSSI 2025 menghasilkan sejumlah keputusan penting. Salah satunya adalah perubahan Statuta…
RADARPANGANDARAN.COM – Menyambut antusiasme masyarakat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi mengumumkan harga Suzuki Fronx.…
RADARPANGANDARAN.COM – Dunia digital bergerak cepat. Di tengah mobilitas tinggi, smartphone yang tangguh dan hemat…
RADARPANGANDARAN.COM – Kementerian Agama kembali menghadirkan program nikah massal. Acara ini digelar untuk menyambut Tahun…
This website uses cookies.