Spesifikasi Lengkap NOTE 50X 5G
RADARPANGANDARAN.COM – Di tahun 2025 ini, Infinix kembali menunjukkan taringnya di pasar smartphone kelas menengah dengan merilis NOTE 50X 5G.
Smartphone ini hadir dengan desain premium, performa kencang, dan fitur-fitur unggulan yang bikin kamu sulit berpaling.
Kalau kamu lagi cari HP 5G dengan harga terjangkau dan spesifikasi kelas flagship, maka NOTE 50X 5G wajib masuk daftar incaran.
Dengan chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultimate dan dukungan kamera 50MP Ultra-Clear, Infinix NOTE 50X 5G tampil sebagai salah satu pilihan terbaik di segmennya.
NOTE 50X 5G dibekali chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultimate yang dibuat dengan fabrikasi 4nm.
Kombinasi CPU Octa-core (4x Cortex-A78 2.5GHz + 4x Cortex-A55 2.0GHz) dan GPU Mali-G615 MC2 memastikan kinerja yang tangguh untuk multitasking, gaming, maupun perekaman video 4K.
Chipset ini juga sudah mendukung jaringan 5G dengan dukungan band yang luas, termasuk n1, n3, n5, hingga n78.
Untuk kamu yang doyan streaming atau gaming online, koneksi super cepat ini bakal jadi nilai plus tersendiri.
Ponsel ini hadir dengan RAM 8GB yang bisa diperluas dengan 8GB RAM virtual tambahan, serta penyimpanan internal 256GB UFS 2.2 yang kencang dan lega.
Ini sangat ideal untuk pengguna yang suka menyimpan banyak aplikasi, game, maupun video resolusi tinggi.
Bicara soal desain, NOTE 50X 5G mengusung konsep “Premium Look” dengan sentuhan mewah pada modul kamera bergaya permata (Gem Style Camera Module).
Ada empat pilihan warna menarik Titanium Grey, Enchanted Purple, Sea Breeze Green, dan Sunset Spice Pink.
RADARPANGANDARAN.COM – Raja Ampat kembali menjadi sorotan. Kali ini terkait aktivitas tambang nikel di Pulau…
RADARPANGANDARAN.COM – Kabupaten Pangandaran sudah mengubah jam masuk sekolah sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa…
RADARPANGANDARAN.COM – Kongres Biasa PSSI 2025 menghasilkan sejumlah keputusan penting. Salah satunya adalah perubahan Statuta…
RADARPANGANDARAN.COM – Menyambut antusiasme masyarakat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi mengumumkan harga Suzuki Fronx.…
RADARPANGANDARAN.COM – Dunia digital bergerak cepat. Di tengah mobilitas tinggi, smartphone yang tangguh dan hemat…
RADARPANGANDARAN.COM – Kementerian Agama kembali menghadirkan program nikah massal. Acara ini digelar untuk menyambut Tahun…
This website uses cookies.