Ini tanda-tanda tune up mobil tidak boleh ditunda-tunda agar performa bagus dan kerusakan tidak merembet. Foto: Ilustrasi/Wuling
RADARPANGANDARAN.COM – Perawatan kendaraan secara berkala sangat penting untuk menjaga performa mesin tetap optimal. Salah satu bentuk perawatan tersebut adalah tune up.
Banyak pemilik mobil belum memahami pentingnya proses ini dan sering kali mengabaikan tanda-tanda awal yang muncul.
Apa itu tune up mobil? Tune up mobil merupakan proses penyetelan dan pembersihan sejumlah komponen mesin kendaraan.
Tujuan tune up mobil adalah untuk mengembalikan performa kendaraan yang mulai menurun akibat pemakaian sehari-hari.
Tune up mobil bukan sekadar perawatan rutin, melainkan langkah penting agar semua sistem di dalam mesin bisa bekerja dengan seimbang dan efisien.
Idealnya, tune up dilakukan secara berkala. Minimal satu kali dalam setahun. Atau, setelah menempuh jarak tertentu.
Proses ini memberi banyak manfaat. Selain menjaga tenaga mesin tetap prima, tune up mobil dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar hingga 10%, mengurangi emisi dan memperpanjang umur kendaraan.
Jika diabaikan, risiko kerusakan mesin bisa meningkat. Keausan komponen penting dan pembakaran tidak sempurna dapat menyebabkan biaya perbaikan menjadi lebih besar.
Ketika mobil mulai sulit dinyalakan. Butuh beberapa kali starter. Terasa tidak mulus saat menyala. Itu bisa menjadi tanda awal.
Biasanya kondisi ini disebabkan gangguan pada sistem pengapian. Seperti busi aus. Atau kabel pengapian rusak.
Masalah ini dapat menyebabkan pembakaran tidak sempurna. Putaran mesin menjadi tidak stabil. Terutama saat idle.
Apabila mobil tiba-tiba lebih boros bahan bakar dari biasanya. Itu pertanda adanya masalah. Umumnya, ini karena filter udara kotor. Bisa juga karena komponen lain seperti injektor dan sensor oksigen tidak bekerja dengan baik.
RADARPANGANDARAN.COM – Kabar baik datang dari pemerintah. Mulai 5 Juli 2025, enam paket stimulus ekonomi…
RADARPANGANDARAN.COM – Wuling Motors resmi meluncurkan mobil listrik terbarunya. Wuling Cloud EV. Di Indonesia. Peluncuran…
RADARPANGANDARAN.COM – Banjir kembali merendam ratusan hektare sawah. Di Kecamatan Padaherang. Kabupaten Pangandaran. Jawa Barat.…
RADARPANGANDARAN.COM – Polisi ungkap ratusan botol miras di rumah kosong. Di Kecamatan Bungursari. Kota Tasikmalaya.…
RADARPANGANDARAN.COM - Jika Anda sedang mencari tempat wisata alam yang memukau di Jawa Barat, maka…
RADARPANGANDARAN.COM - Di tahun 2025, pasar smartphone kelas menengah makin panas dengan kehadiran berbagai pilihan…
This website uses cookies.