RADAR PANGANDARAN.COM – Salah seorang pendiri OPENAI, Sam Altman, menjanjikan ChatGPT-5 tak akan melakukan kesalahan seperti anak SD.
GPT-5 saat ini sedang menjadi perbincangan hangat di dunia teknologi setelah OpenAI dan CEO-nya mengonfirmasi bahwa kecerdasan buatan tersebut sedang dalam proses pengembangan aktif.
Altman bahkan telah memberikan petunjuk bahwa versi terbaru ChatGPT tersebut akan melakukan “lompatan maju yang signifikan” dibandingkan dengan versi pendahulunya.
Kabarnya, GPT-5 akan melakukan pembaruan pada asisten virtual yang menawarkan kemampuan suara dan penglihatan yang lebih canggih.
“Saya berharap ini akan menjadi lompatan maju yang signifikan,” kata Altman.
“Banyak kesalahan yang dilakukan GPT-4, Anda tahu, tidak dapat berbuat banyak dalam hal penalaran, terkadang benar-benar keluar jalur dan membuat kesalahan bodoh, yang bahkan tidak akan pernah dilakukan oleh anak berusia enam tahun,” paparnya.
Ada beberapa spekulasi tentang tanggal rilis GPT-5. Beberapa laporan menyebutkan peluncuran akan dilakukan pada pertengahan tahun 2024 sekarang.
Seperti diketahui, ChatGPT-4 yang dirilis beberapa bulan lalu sudah membawa banyak peningkatan, termasuk kemampuan penalaran logis yang lebih baik dan pengetahuan umum yang lebih luas.
Page: 1 2
RADAR PANGANDARAN.COM - Wacana peluncuran Yamaha Aerox 2025 semakin menarik perhatian para penggemar motor matic…
RADAR PANGANDARAN.COM - Pada tahun 2025, PT Astra Honda Motor akan meluncurkan Honda Scoopy generasi…
RADAR PANGANDARAN.COM - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, diprediksi akan memainkan Hakan Calhanoglu sejak menit…
RADAR PANGANDARAN.COM - Di dunia otomotif, inovasi adalah kunci untuk bertahan dan bersaing. Hal ini…
RADAR PANGANDARAN.COM - Gelandang AC Milan, Tijjani Reijnders, menyebut kemenangan melawan Real Madrid sebagai "malam…
RADAR PANGANDARAN.COM - Paulo Fonseca menyebut bahwa lebih sulit menang di Serie A setelah AC…
This website uses cookies.