Penampilan elegan Honda Vario 125 dengan beberapa varian warna. Foto: Tangkapan layar youtube
RADAR PANGANDARAN.COM – Honda Vario 125 telah lama menjadi pilihan populer di segmen motor skuter otomatis (skutik) di Indonesia.
Vario 125 2024 masih mempertahankan teknologi andalan seperti combi brake system (CBS).
Fitur ini membantu pengendara mengendalikan rem depan dan belakang dengan lebih mudah.
Selain itu ada Idling Stop System (ISS), yang membuat mesin berhenti otomatis dalam beberapa detik saat berhenti.
Ini juga membantu menghemat bahan bakar mematikan mesin saat berhenti.
BACA JUGA: Heboh Bocoran New Honda Scoopy 2025, Diprediksi Bakal Tampil Lebih Garang
Selain itu, skutik ini dilengkapi dengan full LED lighting, termasuk lampu depan yang dilengkapi Daytime Running Light (DRL), yang tidak hanya meningkatkan estetika tetapi juga visibilitas di jalan.
Ada juga port USB untuk mengisi daya gadget saat bepergian, serta sistem kunci dengan teknologi alarm untuk keamanan ekstra.
Desain Vario 125 tetap mempertahankan karakter agresif dan meruncing, membuatnya tampak modern dan sporty.
Dari segi performa, Honda Vario 125 tetap setia dengan mesin 125 cc berteknologi eSP yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 11,5 DK pada 8.450 RPM dan torsi 11,7 Nm pada 5.000 RPM.
Performa ini membuatnya gesit dan cocok untuk digunakan di perkotaan.
Dengan kapasitas bagasi yang luas, motor ini juga sangat praktis, mampu menampung satu helm full face.
Di edisi saat ini, Vario 125 2024 hadir dengan penyegaran, terutama untuk pilihan warnanya.
Page: 1 2
RADARPANGANDARAN.COM – Raja Ampat kembali menjadi sorotan. Kali ini terkait aktivitas tambang nikel di Pulau…
RADARPANGANDARAN.COM – Kabupaten Pangandaran sudah mengubah jam masuk sekolah sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa…
RADARPANGANDARAN.COM – Kongres Biasa PSSI 2025 menghasilkan sejumlah keputusan penting. Salah satunya adalah perubahan Statuta…
RADARPANGANDARAN.COM – Menyambut antusiasme masyarakat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi mengumumkan harga Suzuki Fronx.…
RADARPANGANDARAN.COM – Dunia digital bergerak cepat. Di tengah mobilitas tinggi, smartphone yang tangguh dan hemat…
RADARPANGANDARAN.COM – Kementerian Agama kembali menghadirkan program nikah massal. Acara ini digelar untuk menyambut Tahun…
This website uses cookies.