Kuliner Kereta Api Terbaru yang Wajib Anda Coba di KAI Expo 2024
RADARPANGANDARAN.COM – Pada gelaran KAI Expo 2024 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) pada 16 hingga 17 November 2024, KAI Services memperkenalkan berbagai kuliner kereta api terbaru yang akan menemani perjalanan para penumpang.
Tidak hanya sekadar hidangan lezat, tetapi juga produk inovatif yang memudahkan penumpang menikmati makanan dan minuman favorit mereka dengan lebih praktis.
KAI Services tidak hanya menghadirkan hidangan baru di stasiun atau Loco Cafe, tetapi juga langsung menghadirkan menu-menu tersebut di kereta api.
Salah satu yang paling menarik di kuliner kereta api terbaru adalah minuman botolan Loco Cafe.
Minuman ini sebelumnya hanya tersedia dalam bentuk yang perlu dipersiapkan di tempat, kini hadir dalam kemasan botol yang lebih praktis dan mudah dibawa.
Minuman ini hadir dalam berbagai rasa, cocok untuk para traveler yang ingin menikmati minuman dengan kualitas terbaik di perjalanan.
Selain itu, Cookies KAI Series menjadi produk terbaru hasil kolaborasi antara KAI Services dan Harvest.
Kue kering ini hadir dengan desain menarik yang menggambarkan kereta api, menjadikannya pilihan yang tepat sebagai oleh-oleh atau cemilan sepanjang perjalanan.
RADARPANGANDARAN.COM - Beasiswa Bank Indonesia 2025 kembali dibuka untuk mendukung mahasiswa berprestasi agar dapat melanjutkan…
RADARPANGANDARAN.COM - Beasiswa Februari 2025 menjadi bulan yang ditunggu-tunggu bagi para pelajar dan mahasiswa yang…
RADARPANGANDARAN.COM - Kabar gembira bagi mahasiswa Indonesia! Beasiswa Pendidikan Maudy Ayunda kembali dibuka untuk tahun…
RADARPANGANDARAN.COM - Puncak Bogor selalu menjadi destinasi favorit bagi wisatawan yang ingin menikmati liburan tanpa…
RADARPANGANDARAN.COM - Siapa sih yang bisa nolak tahu gejrot? Makanan khas Cirebon ini memang punya…
RADARPANGANDARAN.COM - Siapa yang tidak ingin saldo gratis? Kabar baik bagi kamu yang gemar mencari…
This website uses cookies.