RADAR PANGANDARAN.COM – Alasan Paulo Fonseca tidak membawa Francesco Camarda saat menghadapi Parma adalah karena ia merasa laga ini bukan saat yang tepat untuk pemain muda.
AC Milan akan menghadapi pertandingan kedua di Serie A musim ini dengan bertandang ke kandang Parma pada Sabtu, 24 Agustus pukul 23.30 WIB.
Dalam konferensi persnya, Fonseca menyebutkan bahwa Camarda tidak akan bergabung dengan tim untuk pertandingan ini guna menghindari tekanan berlebihan yang bisa menghambat perkembangan mereka di masa depan.
Selain itu, Fonseca juga mengomentari peran Leao, yang diharapkan bermain lebih dekat dengan gawang.
Dia menegaskan bahwa pertandingan melawan Parma akan sangat menantang, dan timnya harus siap bertarung serta meningkatkan agresivitas di lini belakang.
“Camarda tidak akan bersama kami. Kami sangat memperhatikan para pemain muda yang kami miliki, tetapi kami harus memahami bahwa mereka berada pada tahap yang berbeda,” kata Fonseca yang dikutip dari Tuttomercato.
“Para pemain muda kami memiliki kualitas, kami harus memilih momen yang tepat untuk memberi mereka kesempatan bermain. Kami harus menciptakan kondisi agar mereka sukses: ini bukan saat yang tepat untuk menambah tekanan pada pemain muda,” lanjutnya.
RADAR PANGANDARAN.COM - Benelli TRK 902 Xplorer 2025 telah mencuri perhatian dunia otomotif dengan debut…
RADAR PANGANDARAN.COM - Bicara soal motor hyper naked, kemunculan Yamaha MT 09 terbaru sepertinya akan…
RADAR PANGANDARAN.COM - Media Italia Calciomercatoweb menyoroti performa Lautaro Martinez di Inter Milan yang dianggap…
RADAR PANGANDARAN.COM - Dennis Man, pemain sayap andalan Parma, mengungkapkan kebimbangannya terkait kemungkinan bergabung dengan…
RADAR PANGANDARAN.COM – Barcelona dikabarkan tengah mengincar dua pemain sayap top, Rafael Leão dan Khvicha…
RADAR PANGANDARAN.COM - CEO Monza Adriano Galliani memastikan bahwa klub tidak akan memecat Alessandro Nesta…
This website uses cookies.