Sport

Kisah Kelam Adriano di Inter Milan: Saya Melarikan Diri dari Sepak Bola dengan Alkohol

RADAR PANGANDARAN.COM – Adriano menceritakan kisah kelamnya di Inter Milan, di mana alkohol menjadi teman pelariannya setelah kematian ayahnya.

Dalam autobiografinya yang berjudul “Ketakutan Terbesarku”, ia mengungkapkan beberapa momen terberat yang membuat kariernya hancur berantakan.

Adriano mengakui bahwa kehilangan ayahnya membuatnya mencari pelarian dari sepak bola dan beralih ke alkohol untuk menenangkan diri.

Ia menceritakan bagaimana dirinya selalu menemukan alasan untuk minum agar tidak tenggelam dalam kesedihan.

Menurutnya, hal itu menyebabkan dirinya sering terlambat datang ke latihan dan dikenai denda oleh klub, meskipun ia tidak peduli karena sudah sangat depresi ditinggal ayahnya.

“Saya pulang ke rumah dan selalu menemukan alasan untuk minum, entah karena ada teman-teman saya atau karena saya tidak ingin diam dan memikirkan hal-hal buruk,” kata Adriano, dikutip dari Tuttomercatoweb.

“Banyak orang menggunakan sepak bola sebagai pelampiasan. Saya, sebaliknya, membutuhkan pelarian dari sepak bola,” lanjutnya.

“Pelarian saya adalah keluarga dan ayah saya. Ketika dia pergi, teman saya menjadi alkohol,” ungkapnya.

“Saya sering terlambat ke latihan. Klub mencoba menutupi semuanya. Mereka mendenda saya, tapi saya tidak peduli. Depresi saya sudah mencapai tingkat yang tidak ingin saya ingat,” kenangnya.

Ia juga mengungkapkan bagaimana ia salah menanggapi niat baik Presiden Inter, Massimo Moratti, yang mencoba membantunya melewati masa kelam tersebut dengan menawarkan untuk mengirimnya ke klinik rehabilitasi di Swiss.

Page: 1 2

Ahmad Faisal

Share
Published by
Ahmad Faisal

Recent Posts

HORE! BSU 2025 Cair Lagi Buat Pekerja dengan Gaji Segini, Gaji di Atas UMK Kebagian?

RADARPANGANDARAN.COM – Hore! Pemerintah pusat secara resmi kembali menggulirkan program Bantuan Subsidi Upah alias BSU…

55 years ago

ICP April 2025 Turun Jadi USD 65,29 Per Barel, Ada Peluang Harga BBM Turun Lagi?

RADARPANGANDARAN.COM – Harga minyak mentah Indonesia turun lagi. Indonesian Crude Price alias ICP April 2025…

55 years ago

Diskon Tarif Listrik 50 Persen Kembali Berlaku, Ini Syarat dan Cara Dapatkannya

RADARPANGANDARAN.COM – Pemerintah kembali menggulirkan program stimulus ekonomi 2025. Salah satu bentuknya adalah diskon tarif…

55 years ago

Siap-Siap! Pemerintah Luncurkan Enam Stimulus Ekonomi 5 Juli 2025, Mulai Diskon Transportasi hingga BSU

RADARPANGANDARAN.COM – Kabar baik datang dari pemerintah. Mulai 5 Juli 2025, enam paket stimulus ekonomi…

55 years ago

Wuling Cloud EV Resmi Mengaspal di Indonesia, Harga Mulai Rp 398 Jutaan, Sekali Charge Cukup Buat 460 KM

RADARPANGANDARAN.COM – Wuling Motors resmi meluncurkan mobil listrik terbarunya. Wuling Cloud EV. Di Indonesia. Peluncuran…

55 years ago

Jangan Gagal Paham Tanda-Tanda Mobil Minta Tune Up Menurut Ahli Wuling

RADARPANGANDARAN.COM – Perawatan kendaraan secara berkala sangat penting untuk menjaga performa mesin tetap optimal. Salah…

55 years ago

This website uses cookies.