RADAR PANGANDARAN.COM – Mantan striker AC Milan, Hernan Crespo, memberikan pesan tegas untuk Rafael Leao, dengan menyatakan bahwa “Jago gocek saja tidak cukup untuk menjadi pemain kelas dunia.”
Dalam wawancaranya dengan La Gazzetta dello Sport, Crespo mengakui Leao sebagai pemain berbakat, tetapi belum mencapai kematangan yang dibutuhkan untuk menjadi seorang juara.
Menurutnya, Leao masih berada di “tengah jalan” dalam proses pengembangannya, dan sering terlihat kebingungan di lapangan yang menunjukkan masalah mentalitas, bukan hanya kemampuan teknis.
Crespo mengkritik bahwa pujian untuk Leao mungkin sudah terlalu berlebihan, dan menekankan bahwa Leao perlu meningkatkan karakternya untuk melakukan “lompatan kualitas” yang diperlukan.
“Saya melihat Leao dari luar, karena saya tidak berada di Milanello meskipun saya sangat mengenal lingkungan di sana. Kata pertama yang terlintas di pikiran saya adalah kebingungan,” kata Crespo dikutip dari Calciomercato.
“Menurut saya, Leao terlihat kebingungan. Masalah utamanya lebih pada mentalitas, baru kemudian masalah teknis.”
“Saya punya pandangan sendiri. Dia adalah pemain berbakat, memiliki kualitas luar biasa, baik secara teknis maupun atletik, tetapi dia belum mencapai tingkat kematangan yang dibutuhkan seorang juara,” paparnya.
RADARPANGANDARAN.COM - Cirawang Simisdaseum, nama yang belakangan ini banyak dibicarakan di Cianjur, kini telah hadir…
RADARPANGANDARAN.COM - Seiring berkembangnya teknologi, kebutuhan akan laptop yang tidak hanya tipis dan ringan, tetapi…
RADARPANGANDARAN.COM - Samsung tampaknya sedang mempersiapkan kehadiran HP murah terbaru mereka, Samsung Galaxy M16 5G,…
RADARPANGANDARAN.COM - Oppo A5 Pro segera meluncur dan mulai mencuri perhatian publik. Informasi dari platform…
RADARPANGANDARAN.COM - POCO kembali hadir dengan inovasi terbaru lewat seri POCO F7, yang kabarnya akan…
RADARPANGANDARAN.COM - MediaTek baru saja meluncurkan chipset terbaru mereka, Dimensity 8400, yang menjadi sorotan di…
This website uses cookies.